MNC Trijaya Mandailing Natal (04/03) (Panyabungan) – Setiap harinya media sosial dan media online memberitahukan dan memberitakan seputar Tambang emas ilegal di kecamatan Lingga Bayu kabupaten Mandailing Natal ( Madina), Sumut, tepatnya di desa Lobung. Pemberitaan itu selalu hiasi group-group WhatsApp terkhusus group dari daerah kabupaten Mandailing Natal. Beragam komentar, saran dan masukan dari pengguna group.
Inisial K yang diberitakan oleh beberapa media online salah satu terduga pemain tambang emas ilegal di kecamatan Lingga Bayu. K sendiri dikonfirmasi tim media yang tergabung lebih memilih bungkam.
Adanya dugaan aktivitas ilegal itu menjadi atensi dari Kapolres Madina. Kapolres Madina AKBP Arie Sofandi Paloh, SH SIK melalui Plh Kasi Humas Iptu Bagus Seto mengatakan terimakasih informasinya dan akan di cek, by WhatsApp, Senin, (03/03/2025).
Tindakan polres Madina tidak diragukan lagi beberapa waktu lalu tambang emas di daerah kecamatan Kotanopan sudah ditertibkan dan menangkap pelaku. Jauh sebelumnya polres Madina sudah menangkap 12 alat berat di Kotanopan. (Bakti)