MNC Trijaya Mandailing Natal (01/12)(Panyabungan) – Bupati Mandailing Natal (Madina) diwakili Sekeretaris Daerah Ahmad Gozali Pulungan menyampaikan jawaban pemerintah terhadap pandangan umum fraksi-fraksi pendukung dewan terkait rancangan Perda usul Pemerintah Daerah Kabupaten Madina pada rapat Paripurna Pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kabupaten Madina tahun 2021, Rabu (1/12/2021).
Dalam sambutannya, Bupati Madina mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan dan seluruh anggota DPRD Madina atas pelaksanaan rapat paripurna pembahasan Ranperda tahun 2021. Disampaikan sebelumnya Ranperda usul Pemkab Madina tahun 2021, yaitu Pertama Ranperda tentang pembentukan dan susunan perangkat daerah Kabupaten Madina, Kedua Ranperda tentang rencana induk pembangunan kepariwisataan Kabupaten Madina tahun 2021-2026.
Seluruh fraksi di DPRD Madina telah menyampaikan pandangan umum terhadap Ranperda yang diajukan oleh Pemkab Madina.
“Kami berharap agar nantinya keseluruhan Ranperda yang merupakan program pembentukan Perda Kabupaten Madina tahun 2021 dapat dibahas dengan baik dengan tetap merujuk pada ketentuan peraturan perundang-undangan,” Pungkasnya.
Jurnalis: Joki Nasution
Komentar