MNC Trijaya Mandailing Natal (01/09)(Panyabungan) – Bupati Mandailing Natal, H. Muhammad Jafar Sukhairi Nasution, menjenguk bayi penderita penyakit langka yang dirawat di RSU Panyabungan, Rabu (01/09/2021). Kabar tersebut membuat geger warga Panyabungan hari ini karena seorang bayi lahir dalam keadaan tidak normal atau mengalami penyakit langka yaitu Gastroschisis.
Gastroschisis adalah kelainan yang membuat bayi lahir dengan usus atau organ pencernaan lain berada di luar tubuh. Kondisi ini dapat dideteksi sejak masa kehamilan, tetapi bisa juga baru diketahui ketika bayi dilahirkan.
Bayi tersebut lahir disalah satu klinik di Kecamatan Panyabungan Barat pada Rabu pagi sekitar pukul 05.00 selepas subuh. Akibat kondisi bayi yang ususnya keluar perut, bayi ini langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum (RSU) Panyabungan untuk mendapat pengawasan intensif.
Anak ketiga dari pasangan AY (31) dan US (27) warga Batang gadis Jae, Kecamatan Panyabungan Barat ini juga tidak menyangka atas kelahiran anak mereka yang saat ini memprihatinkan
Saat ditinjau ke RSU Panyabungan, dr. Gito Daulay, Sp.A., yang menangani bayi tersebut, menjelaskan jika penyebab bayi lahir dengan kondisi usus keluar merupakan kelainan bawaan yang biasanya pemeriksaan janin dilakukan tidak sempurna semasa dalam kandungan.
Ia juga menjelaskan bayi yang lahir dengan kondisi usus keluar ini tidak ada hubungannya dengan mercury, dan untuk kasus penyakit gastroschisis ini sangat jarang terjadi pada kelahiran.
“Bisa jadi ini terjadi karena faktor gizi atau lainnya, jadi begitu lahir kondisinya seperti ini. Dan penyakit ini tidak ada hubungannya dengan mercury atau hal lainnya, jadi ini sangat jarang terjadi, pada seribu kelahiran satupun belum tentu ada” terang Dokter Spesialis Anak tersebut.
Sementara itu Bupati Mandailing Natal, H. Muhammad Jafar Sukhairi Nasution yang langsung menjeguk ke RSU Panyabungan menuturkan rasa prihatain atas kondisi yang dialami oleh bayi tersebut. Beliau yang didampingi Direktur RSU Panyabungan, dr. M. Rusli Pulungan dan Kadis Kesehatan Kabupaten Mandailing Natal, dr. Syarifuddin Nasution, menyampaikan untuk penanganan bayi tersebut beliau memerintahkan Direktur RSU Panyabungan untuk membentuk tim dalam penanganan kasus langka tersebut.
“Ini kasus langka dan RSU kita juga tidak memadai untuk penanganan ini, namun saya sudah perintahkan Direktur dan juga dokter untuk membentuk tim untuk penangannya,” Ujar Bupati Mandailing Natal.
Lebih jauh Bupati Mandailing Natal menjelaskan untuk biaya pengobatan bayi tersebut akan di tanggung sepenuhnya oleh Pemerintah Kabuoaten Mandailing Natal.
“Insyaa Allah kita akan upayakan, yang jelas Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal akan siap menanggung biaya pengobatannya bayi ini,semoga bayi ini bisa diselamatkan.” Ucap Buapti Mandailing Natal dengan terus seksama memperhatikan kondisi bayi terssebut. (01/09)(009).
Komentar