Ramadhan Pertama, Bupati Madina Sholat di Mesjid Agung Nur Alan Nur

Daerah487 Dilihat

MNC Trijaya Mandailing Natal (28/02) (Panyabungan) – Pemerintah melalui Menteri Agama telah menetapkan awal Ramadhan 1446 H/2025 Masehi jatuh pada Sabtu, (1/03/2025).

Pada malam pertama bulan suci Ramadhan Bupati Mandailing Natal (Madina) HM.Jafar Sukhairi Nasution, melaksanakan shalat Tarawih di masjid Agung Nur Ala Nur Desa Parbangunan Aek Godang Panyabungan.

Sebelum melaksanakan shalat Tarawih Sukhairi yang juga ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Madina menyampaikan bahwa satu Ramadhan jatuh pada, Sabtu (1/03/2025) dan malam ini kita melaksanakan shalat tarawih.

“Malam ini kita akan melaksanakan shalat tarawih di Masjid Agung Nur Ala Nur meskipun pemerintah mengumumkan awal Ramadhan pada jam. 19:30 Wib,” sebutnya.

Bupati juga mengajak seluruh masyarakat meramaikan masjid untuk melaksanakan ibadah dan tadarusan pada bulan suci Ramadhan ini.

“Semoga dengan ibadah kita, sholat kita,  mendapat Rhido dari Allah SWT.  Atas nama pemerintah Kabupaten Madina mengucapkan selamat menyambut bulan suci Rhamadan 1446 H, semoga kita dapat menjalankan puasa lancar dan berkah,” sebutnya. (009)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *